One Piece 996 – Serial manga One Piece memang selalu ditunggu kehadirannya, minggu kemarin One Piece chapter 996 akhirnya rilis, keseruan perang di Wanokuni nampaknya akan semakin memuncak. Bagaimanakah kisahnya?
Di Chapter kali ini, Oda membaginya menjadi beberapa scene, pada Cover awal, terlihat Marshall D. Teach atau Kurohige sedang menggosok giginya dan membawa segelas air untuk kumur dengan seekor Kuda Nil yang juga ikut menggosok gigi.
Keseruan One Piece Chapter 996
Scene pertama bercerita tentang Nami dan Usopp yang diselamatkan oleh Otama, dia akhirnya menjelaskan bahwa dirinya berhasil sampai ke Onigashima dengan menyelinap ke kapal musuh, ia juga tidak hadir sendiri, tapi bersama dengan Komachiyo dan juga seekor monyet petarung samurai, Otama kemudian memintanya untuk menahan Page-One dan Ulti selama 3 menit
Scene kemudian berlanjut di menara Unou, Yamato yang masih bertahan untuk melindungi Momonosuke dan Shinobu sedikit kewalahan karena musuh yang terus menggempurnya, ketika Shinobu meminta Yamato untuk meninggalkannya dan membawa Momonosuke kabar yamato dengan tegas bilang “Tidak mau, karena Kozuki Oden pun pasti tidak akan melakukannya”
Ketika Sasaki ingin bersama tentaranya menghajar Yamato, tiba tiba datanglah Hacchi yang mengejar Franky ke arah mereka, ia kemudian mengayunkan gada besi raksasanya ke arah Franky yang kemudian dapat dihindari, hal yang terjadi adalah lantai di bawah mereka hancur dan akhirnya mereka pun jatuh ke bawah.
Momen Epic menurut saya terjadi disini, ketika Momonosuke, Shinobu dan Yamato jatuh ke bawah, Yamato masih sempat meluncurkan jurusnya ke arah Hacchi, “Narika Bura” jurus itu langsung melesat ke atas dan membuat Hacchi tumbang seketika.
Scene berlanjut dimana Trafalgar yang berada di lantai B2 baru saja mengalahkan anak buah Kaido dan menemukan batu Poneglyph yang dicarinya, pada momen tersebut dia mengingat kembali ketika dia menceritakan kepada Robin satu satunya bahwa dia mempunyai nama D. Kemudian Robin mengatakan bahwa makna yang terkandung di dalam D dijelaskan di Poneglyph.
Uniknya adalah lokasi dimana Trafalgar berada mempunyai setting yang sama dimana lokasi Yamato, Shinobu dan Momonosuke jatuh, apakah ini pertanda di chapter selanjutnya mereka akan bertemu? kita tunggu saja released chapter selanjutnya.
Scene kemudian berlanjut di lantai 3 kastil dimana Kid bersama killer berada, Killer menghabisi anak buah Kaido yang berada disitu dan Kid menghisap semua benda yang terbuat dari metal dengan kekuatan buah iblisnya.
Scene selanjutnya adalah Kaido yang berada di atas tengkorak raksasa pulau Onigashima berhasil mengalahkan Red Scabbered atau Sarung Pedang Merah, terlihat Kinemon sudah kalah menerima hantaman dari Kaido, tidak hanya Kinemon, terlihat juga Raizo, Denjiro dan Kappa sudah dikalahkan oleh Kaido
Scene berganti di lantai pertunjukan dimana mereka yang terinfeksi plague milik Queen berebut untuk mengambil vaksin dari Apoo, tak disangka-sangka terlihat Big Mom terbang melintasi mereka dan anehnya Big Mom hanya say hi pada semua yang ada disana dan kemudian terbang dan bilang kalau dia punya urusan yang harus diselesaikan dengan Kaido di atas tengkorak raksasa.
Scene terakhir menunjukkan Posisi Luffy, Sanji dan Jinbei yang berhasil naik ke lantai 2 dan sedang berusaha terus ke atas menyusul Kinemon. Hal aneh terjadi yaitu Sanji mendengar suara wanita yang minta tolong, karena karakter Sanji sehingga hanya dia yang dapat mendengarkannya, tapi entah apakah ini jebakan untuk sanji supaya terpisah dari kelompok atau bukan, nantikan kisah selanjutnya.
Sumber: Komikcast