Haidunia.com – Tes kemampuan verbal dan jawabannya selalu menjadi bagian dari kumpulan soal psikotes, yakni termasuk ke dalam subtes Tes Intelegensia Umum atau TIU saat persiapan tes seleksi CPNS.
Tes kemampuan verbal dan jawabannya ini juga bisa dijadikan referensi bagi Anda yang sedang mempelajari Tes Potensi Akademik (TPA) untuk persiapan masuk kampus. karena pada awal tes kemampuan verbal adalah bagian dari TPA.
Tes kemampuan verbal dan jawabannya seperti yang akan kami sajikan selalu dicari-cari pula oleh rekan-rekan yang akan mengikuti tes psikotes untuk masuk kerja, baik itu BUMN maupun perusahaan swasta.
Tes kemampuan verbal bertujuan untuk menilai efektivitas pelayanan yang dilakukan seseorang menggunakan bahasa, yang mana bahasa tersebut merupakan bagian penting dalam pelaksanaan tugas sehari-harinya.
Daftar Isi
Tes Kemampuan Verbal dan Jawabannya
Tes kemampuan verbal dan jawabannya kami susun tiada lain untuk mendukung Anda yang akan mengikuti TPA untuk masuk kampus melalui jalur UTBK SNBT, jalur seleksi mandiri, dan jalur seleksi sekolah kedinasan.
Selain itu, tes kemampuan verbal dan jawabannya ini juga sangat cocok untuk persiapan Anda masuk kerja, baik yang bekerja di perusahaan swasta, BUMN, dan lebih-lebih bagi Anda yang akan mengikuti tes seleksi CPNS. Pastinya contoh soal tes kemampuan verbal dan jawabannya akan sangat bermanfaat bagi Anda.
Dalam contoh soal tes kemampuan verbal dan jawabannya yang kami sajikan, Anda akan diuji dalam beberapa kategori, yaitu:
- Contoh soal tes kemampuan verbal analogi
- Contoh soal tes kemampuan verbal analisis
- Contoh soal tes kemampuan verbal silogisme
BAGIAN 1: CONTOH SOAL TES KEMAMPUAN VERBAL ANALOGI
Contoh soal tes kemampuan verbal analogi dan jawabannya berikut terdiri dari 10 nomor, yaitu nomor 1-10. silahkan Anda simak dengan baik!
Soal nomor 1
ABOLISI : PENGHAPUSAN = ….
A. Kolaborasi : Percampuran
B. Grasi : Pemotongan
C. Sanksi : Hukuman
D. Kelasi : Budak
E. Nisbi : Maya
Jawaban: C
Abolisi berarti penghapusan sebagaimana sanksi yang berarti hukuman. Keduanya memiliki hubungan analogi sinonim.
Soal nomor 2
Belgia : Coklat = ….
A. Indonesia : Garam
B. Malaysia : Minyak
C. Amerika: Tulip
D. Brazil : Tebu
E. India : Kain Sari
Jawaban: E
Belgia merupakan negara yang terkenal sebagai penghasil cokelat sebagaimana India merupakan penghasil kain sari. Keduanya memiliki hubungan analogi ciri khas.
Soal nomor 3
Kertas : Pensil = ….
A. Bendera : Upacara
B. Komputer : Desain
C. Kalender : Tanggal
D. Roda : Mobil
E. Meja : Kursi
Jawaban: E
Jenis padanan fungsi
Kertas digunakan berpasangan dengan pensil, sebagaimana meja digunakan berpasangan dengan kursi.
Soal nomor 4
Drama : Prolog = ….
A. Dokumen : Mukadimah
B. Karya tulis : Abstrak
C. Buku : Resensi
D. Film : Trailer
E. Lagu : Syair
Jawaban: B
Prolog merupakan pembukaan dalam sandiwara (drama), musik, pidato, dan lainnya. Abstrak merupakan ringkasan yang terdapat dalam pembukaan suatu karya tulis.
Soal nomor 5
Nasabah : Privasi = ….
A. Pelanggan : Kenyamanan
B. Akuntan : Kesalahan
C. Perampok : Buron
D. Pejabat : Jabatan
E. Polisi : Tilang
Jawaban: A
Privasi merupakan kebebasan yang dibutuhkan seorang pelanggan (nasabah). Keduanya memiliki analogi kebutuhan sebagaimana pelanggan dan kenyamanan.
Soal nomor 6
Aktor : Bersandiwara : Film = ….
A. Penyanyi : Bernyanyi : Konser
B. Seniman : Memahat : Patung
C. Petani : Membajak : Gandum
D. Pegawai : Bekerja : Honor
E. Tentara : Berlatih : Perang
Jawaban: A
Aktor berperan dalam sandiwara film sebagaimana penyanyi bertugas untuk menyanyi saat konser. Keduanya beranalogi profesi dan fungsi.
Soal nomor 7
Barat daya : Timur laut = ….
A. Tenggara : Barat laut
B. Barat daya : Timur
C. Selatan : Barat
D. Barat : Selatan
E. Utara : Timur
Jawaban: A
Arah mata angin barat daya tepat berlawanan dengan timur laut sebagaimana tenggara berlawanan dengan barat laut.
Soal nomor 8
Kertas : Kayu : Diolah = ….
A. Buku : Pedoman : Dokumentasi
B. Donat : Tepung : Dimasak
C. Pensil : Kertas : Dimasak
D. Kunci : Sakit : Pinggang
E. Kepala : Sakit : Pinggang
Jawaban: B
Kayu dapat diolah hingga menjadi kertas, sebagaimana tepung dapat dimasak hingga menjadi donat.
Soal nomor 9
Bayi : Anak-anak : Remaja = ….
A. Anak : Ayah : Kakek
B. Ulat : Kepompong : Kupu-kupu
C. Malam : Siang : Pagi
D. Besar : Sedang : Kecil
E. Beras : Nasi : Lontong
Jawaban: B
Bayi mengalami pertumbuhan dan perkembangan menjadi anak-anak hingga kemudian menjadi remaja.
Soal nomor 10
Traktat : Negara = ….
A. Undang-Undang : MPR
B. Legislatif : Presiden
C. Amandemen : DPR
D. Doktrin : Para ahli
E. Polisi : Peraturan
Jawaban: D
Traktat merupakan perjanjian antarbangsa oleh suatu negara. Doktrin merupakan pendirian oleh para ahli secara bersistem. Keduanya beranalogi; Keputusan : Pelaku.
BAGIAN 2: CONTOH SOAL TES KEMAMPUAN VERBAL ANALISIS
Contoh soal tes kemampuan verbal analisis dan jawabannya pada bagian ini terdiri dari nomor 16-20 sebagai sampel soal. Selebihnya Anda dapat memperkaya latihan secara mandiri.
Teks berikut untuk menjawab soal nomor 11-13
Soal nomor 11
Alternatif urutan kunjungan kepala BKN yang benar adalah ….
A. Kendari, Jakarta, Lamongan, Kupang, Manado, Palembang
B. Jakarta, Kendari, Kupang, Lamongan, Pelembang, Manado
C. Palemebang, Kendari, Manado, Lamongan, Jakarta, Kupang
D. Lamongan, Kendari, Palembang, Kupang, Manado, Jakarta
E. Manado, Kupang, Kendari, Palembang, Lamongan, Jakarta
Jawaban: D
Berdasarkan penjelasan, maka disimpulkan; Jakarta harus dikunjungi pertama, Kendari kedua, Palembang kelima, dan Manado terakhir. Sehingga alternatif urutan perjalanan yang mungkin; Jakarta, Kendari, Kupang, Lamongan, Palembang, Manado.
Soal nomor 12
Pernyataan yang benar mengenai perjalanan dinas Kepala BKN tersebut adalah ….
A. Ia mengunjungi Jakarta pada kesempatan pertama
B. Ia mengunjungi Kendari pada kesempatan kedua
C. Ia mengunjungi Lamongan pada kesempatan keenam
D. Ia mengunjungi Manado pada kesempatan keempat
E. ia mengunjungi Kupang pada kesempatan Keenam
Jawaban: A
Alternatif urutan perjalanan yang mungkin; Jakarta, Kendari, Kupang, Lamongan, Palembang, Manado. Jadi jawaban yang benar, “Ia mengunjungi Jakarta pada kesempatan perdana”
Soal nomor 13
Jika Kepala BKN mengunjungi Palembang sebagai yang terakhir, maka alternatif BKD pertama dan ketiga yang mungkin adalah ….
A. Jakarta dan Palembang
B. Jakarta dan Lamongan
C. Lamongan dan Kupang
D. Manado dan Kupang
E. Palembang dan Jakarta
Jawaban: B
Jika palembang berada pada urutan terakhir, maka didapatkan kemungkinan urutan perjalanan berikut: Jakarta, Kendari, Lamongan , Kupang, Manado, dan Palembang.
Jadi, kota yang menjadi kota pertama dan ketiga dalam jadwal kunjungan tersebut adalah Jakarta dan Lamongan.
Teks berikut untuk menjawab soal nomor 14 – 15
Soal nomor 14
Bila Asih menyukai tenis, maka pernyataan yang pasti benar adalah ….
A. Cecep menyukai tenis.
B. Entin menyukai badminton
C. Bima menyukai futsal
D. Asih menyukai futsal
E. Bima menyukai basket
Jawaban: C
Jika Asih menyukai tenis, maka didapatkan tabel kemungkinan olahraga kesukaan dari 5 orang anak tersebut seperti di bawah ini.
Nama | Jenis Olahraga | ||||
Futsal | Voli | Tenis | Badminton | Basket | |
Asih | × | – | √ | √ | – |
Bima | √ | – | × | √ | – |
Cecep | √ | × | – | ||
Dedy | √ | × | – | ||
Entin | × | √ | – |
Jadi pernyataan yang pasti benar adalah; Bima menyukai futsal.
Soal nomor 15
Bila Bima menyukai tenis, maka pernyataan berikut yang salah adalah ….
A. cecep menyukai voli
B. Entin menyukai voli
C. Dedy menyukai Basket
D. Asih menyukai voli
E. Dedy menyukai voli
Jawaban: D
Jika Bima menyukai tenis, maka didapatkan tabel kemungkinan olahraga kesukaan dari 5 orang anak tersebut sebagai berikut:
Nama |
Jenis Olahraga |
||||
Futsal | Voli | Tenis | Badminton | Basket | |
Asih | √ | – | x | √ | – |
Bima | x | – | √ | √ | – |
Cecep | √ | x | – | ||
Dedy | √ | x | – | ||
Entin | x | √ | – |
Jadi, pernyataan yang salah adalah; “Asih menyukai voli”
BAGIAN 3: CONTOH SOAL TES KEMAMPUAN VERBAL SILOGISME
Contoh soal tes kemampuan verbal silogisme dan jawabannya yang kami bawakan dalam kesempatan kali ini terdiri dari 5 nomor. Saran saja cobalah mengerjakan tanpa melirik pada pembahasannya terlebih dahulu.
Soal nomor 11
Maat lebih tua dari Meet dan Moot lebih muda dari Meet.
Kesimpulan: ….
A. Maat lebih tua dari Moot
B. Maat lebih muda dari Moot
C. Maat seusia dengan Moot
D. Maat lebih muda dari Meet
E. Tidak dapat disimpulkan
Jawaban: A
Moot lebih muda dari Meet sama artinya dengan Meet lebih tua dari Moot. Dari Maat lebih tua dari Meet dan Meet lebih tua dari Moot, dapat disimpulkan bahwa Maat lebih tua dari Moot.
Soal nomor 12
Setiap kelinci pandai melompat
Semua kelinci makan rumput
Kesimpulan: ….
A. Ada kelinci yang tidak pandai melompat
B. Kelinci putih makan rumput
C. Semua kelinci makan rumput dan pandai melompat
D. Ada kelinci yang pandai melompat tapi tidak makan rumput
E. Tidak ada kelinci yang pandai makan melompat sambil makan rumput
Jawaban: C
Kedua pernyataan tersebut dapat digabungkan menjadi suatu pernyataan mejemuk dengan kata penghubung logika “dan”. Jadi, kesimpulan yang tepat adalah “Semua kelinci makan rumput dan pandai melompat.”
Soal nomor 13
Beberapa pengangguran berbadan kurus
Tidak seorang pun yang berbadan kurus adalah vegetarian
Kesimpulan: ….
A. Beberapa pengangguran adalah bukan vegetarian
B. Tidak ada pengangguran yang bukan vegetarian
C. Kebanyakan vegetarian berbadan kurus
D. Hampir semua pengangguran adalah bukan vegetarian
E. Semua pengangguran adalah bukan vegetarian
Jawaban: A
Dari pernyataan kedua bisa diartikan setiap yang berbadan kurus adalah bukan vegetarian. Dan beberapa pengangguran berbadan kurus. Kesimpulan: beberapa pengangguran adalah bukan vegetarian.
Soal nomor 14
Semua binatang adalah makhluk hidup. Semua makhluk hidup akan mati. Kera adalah binatang yang berekor. Tidak semua binatang yang berekor dapat memanjat. Kesimpulan: ….
A. Kera dapat memanjat pohon
B. Kera tidak dapat memanjat pohon
C. Kera tidak mungkin akan mati
D. Kera akan mati
E. Tidak semua binatang yang berekor akan mati
Jawaban: D
Kera adalah binatang yang berekor, berarti Kera adalah binatang. Semua binatang adalah makhluk hidup, berarti Kera adalah makhluk hidup. Semua makhluk hiudp akan mati, berarti Kera akan mati.
Soal nomor 15
Akhmad adalah orang. Akhmad menjadi buruh di sebuah pabrik. Banyak di antara buruh-buruhnya yang malas bekerja. Badrun adalah teman Akhmad. Kesimpulan: ….
A. Akhmad itu malas
B. Badrun itu malas
C. Badrun mungkin teman sekerja Akhmad
D. Teman-teman Badrun semuanya rajin
E. Teman-teman Akhmad semuanya malas.
Jawaban: C
Badrun adalah teman akhmad. Akhmad menjadi buruh di sebuah pabrik. Dengan demikian dapat disimpulkan Badrun mungkin teman sekerja Akhmad.
Contoh soal tes kemampuan verbal dan jawabannya yang kami sajikan semoga dapat menjadi referensi bagi Anda yang sedang mempersiapkan TPA untuk masuk kampus maupun TIU untuk seleksi CPNS. Untuk melengkapi materi pada laman ini Anda bisa membuka contoh soal psikotes sinonim dan antonim dan jawabannya. Sekian, salam sukses!