MPWR Indosat Ooredoo, Harga Paket Kuota dan Cara Daftar MPWR!

mpwr indosat

MPWR Indosat – Sudah pada tahu MPWR belum? MPWR (Empower) adalah layanan digital internet terbaru dari Indosat Ooreedoo, layanan ini menjawab kebutuhan masyarakat yang ingin mendapatkan akses internet murah dan fleksibel.

Kalau di provider Three kita mengenal by.u aplikasi internet digital yang penggunanya semakin banyak. Seakan tidak mau kalah dengan by.u Indosat mengeluarkan produk sejenis bernama MPWR (Empower) yang digadang-gadang menjadi pesaing serius by.u

Read More

Segmentasi kartu ini adalah kalangan milenial yang memang kehidupannya banyak bersinggungan dengan dunia digital dan lifestyle.

Harga paket internet yang ditawarkan pun cukup terjangkau bila dibandingkan dengan provider lain. Berikut saya rangkumkan daftar harga paket internet MPWR by Indosat.

Harga Paket MPWR by Indosat

mpwr indosat

Berikut ini adalah daftar paket yang bisa kamu pilih.

  1. Paket Friendly harga 50.000 (10 GB + 2 GB promo)
  2. Paket Buddy harga 75.000 (18 GB + 5 GB promo)
  3. Paket Bestie harga 100.000 (25 GB + 13 GB)

Selain itu kamu juga bisa memilih paket tambahan (selain dari yang sudah saya sebutkan diatas), pilihan paket tambahannya adalah sebagai berikut:

  1. Spirit harga 10.000 (3 GB data aplikasi)
  2. Passion harga 4.000 (1 GB data aplikasi)
  3. All-net Jumbo harga 20.000 (Unmilited On-net & 75 off-net mins)
  4. All-net Basic harga 5.000 (Unlimited On-net & 15 off-net mins)
Baca Juga:  Contoh Soal P3K Pilihan Ganda dan Jawabannya Untuk Guru 2021

Nah itulah daftar harga paket yang ditawarkan, lalu bagaimana cara mendaftar MPWR? gampang saja, silahkan ikuti langkah-langkah berikut ini.

Cara Daftar MPWR by Indosat Ooredoo

mpwr indosat

  1. Pertama silahkan instal aplikasi MPWR Indosat Ooredoo di playstore, atau klik disini
  2. Selanjutnya buka aplikasi MPWR lalu klik Daftar
  3. Kamu bisa daftar menggunakan akun Gmail atau Facebook, silahkan pilih salah satu
  4. Setelah itu pilih paket yang tersedia di aplikasi, mulai dari paket friendly, buddy dan bestie
  5. Selanjutnya pilih juga paket data tambahan untuk akses aplikasi-aplikasi, harga mulai dari 4000 sampai 20.000
  6. Kemudian pilih nomor yang kamu inginkan, format nomor MPWR adalah awalannya 0814-14xx-xxx, nah nomor 4 digit terakhir bisa kamu modif dan atur sesuai keinginan
  7. Selanjutnya silahkan isi data lengkap kamu dan alamat lengkap (untuk pengiriman kartu MPWR)
  8. Lanjut ke pembayaran, ada 4 opsi pembayaran yaitu via kartu debit/kredit, Akun virtual, gopay dan OVO, silahkan pilih pembayaran paling mudah
  9. Kalau sudah selesai pembayaran maka kartu akan segera dikirim ke alamat kamu, pengiriman kurang lebih 1-7 hari tergantung lokasi
  10. Kalau kartu sudah sampai ke alamat rumah silahkan aktivasi dengan cara login ke aplikasi dan lakukan instruksi yang ada di layar aplikasi
  11. Selesai

Demikian informasi seputar MPWR Indosat dan harga paket beserta cara daftarnya. Nikmati layanan internetnya dengan harga terjangkau 😉

Kalau sudah menikmati layanan internetnya silahkan komentar dibawah ya, terimakasih.

About Author

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *